Soal Tugas Tutorial 1 –Penyusunan Artikel dan Publikasi Sekunder

  1. Jelaskan 5 (lima) perbedaan karakteristik majalah ilmiah dan majalah komersil !
  2. Jelaskan mengapa diperlukan penyuntingan (editing) sebelum naskah dikirimkan?  Aspek apa saja yang perlu dilakukan editing
  3. Jelaskan manfaat dan cara pembuatan antologi!
  4. Pustakawan memiliki kesempatan luas untuk menulis artikel maupun buku. Jelaskan pernyataan tersebut! Mengapa dalam kenyataannya masih sulit dilakukan, Jelaskan!
  5. Tentukan diantara judul buku berikut ini yang termasuk kategori (i) berkualitas tapi pembeli sedikit; (ii) pasar lebar dan daur hidup panjang serta (iii) tema populer, ditulis penulis terkenal. Jelaskan alasan anda!

a)      Ramuan Lengkap Herbal Taklukkan Penyakit, Penulis: Hembing Wijayakusuma

b)      Manusia Setengah Salmon, Penulis : Raditya Dika

c)      Tiga Manula Jalan-Jalan Ke Singapura, Penulis : Benny Rachmadi

d)      Fiksi: Hafalan Shalat Delisa, Penulis : Tere Liye

e)      Fiksi: 99 Cahaya di Langit Eropa,  Penulis : Hanum Rais dan Rangga Alma

f)       Kamus Inggris Indonesia, Penulis:  John M. Echols & Hassan Shadily

g)      The Power of  KepepetPenulis:  Jaya Setiabudi

h)      Puisi: Museum Penghancur Dokumen, Penulis: Afrizal Malna